Wisuda SD Labschool Cibubur 2023 Angkatan Virendra Nagendra Wirasana

Kamis, 22 Juni 2023 SD Labschool Cibubur  telah meluluskan sebanyak 69 siswa/i angkatan ke-4 Virendra Nagendra Wirasana (Varana), di Ballroom Carani, Sasana Kriya Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur. 

Pada kesempatan ini turut dihadiri oleh Prof. Dr. H. Arief Rachman, M.Pd selaku penasihat Labschool, Dr. Achmad Ridwan, M.Si selaku Kepala BPS Labschool YP-UNJ beserta jajarannya, Dr. Anggara Budi Susila, M,Si selaku Ketua Litbang BPS Labschool UNJ beserta jajarannya, Syafril Ruslim, S.E., M.A Wakil kepala BPH Labschool Cibubur beserta jajarannya. Kemudian ada Pimpinan Sekolah dan Ketua POMG KB-TK, SD, SMP, SMA Labschool Kebayoran, Jakarta, Cibubur, dan Cirendeu.

Bapak Dr. Achmad Ridwan, M.Si menyampaikan terima kasih kepada orang tua  karena sekitar  dua  tahun  bapak/ibu bersama dengan guru berjuang untuk mendidik anak-anak kita selama masa pandemi. Beliau juga berpesan kepada lulusan ketika memasuki jenjang SMP untuk tunjukan kepada mereka bahawa kalian adalah lulusan SD Labschool Cibubur yang hebat. Sebagai penutup Bapak Ridwan mendoakan agar  kalian terus maju dan terus mencapai cita-cita dengan hebat. 

Syafril Ruslim, S.E., M.A menyampaikan bahwa input lingkungan Labschool memerlukan proses pendidikan berkarakter oleh karena itu kita mulai dari SD. Beliau menyampaikan bahwa berjalannya penyelenggaraan di SD Labschool Cibubur karena didukung dari semua pihak. Bapak Syafri menyampaikan ucapan permintaan maaf yang sebesar-besarnya atas nama BPH sekiranya ada hal yang tidak berkenan dalam penyelenggaran pendidikan di Labschool Cibubur. 

Prof. Dr. Arief Rachman, M.Pd menyampaikan bahwa orang tua memiliki peran yang penting dalam menanamkan dasar-dasar kepribadian dan pengetahuan yang baik. Beliau juga mengucapkan terima kasih dan ucapan selamat kepada lulusan SD Labschool Cibubur serta memberikan penghargaan kepada Pak Buang Raharjo, M.Pd selaku Kepala Sekolah SD Labschool Cibubur. 

Buang Raharjo, M.Pd menyampaikan kepada lulusan untuk ingat kepada guru-guru karena di sekolah ini kalian belajar dan didik, bersilaturahmi pintu SD Labschool Cibubur senantiasa terbuka untuk ananda. SD Labschool Cibubur salah satu tempat bahagia yang kita ciptakan bersama murid, guru, orang tua, dan civitas Labschool Cibubur. Sebagai penutup Pak Buang menyampaikan permohonan maaf apabila terdapat kekurangan dalam penyelenggaran pendidikan di SD Labschool Cibubur.

Leave a Reply