Wisuda Angkatan Isvaraya Revadhana SMA Labschool Jakarta

Humas PSL Labschool – Mengusung adat Minang dari Provinsi Sumatera Barat dengan tema “Alam Takambang Jadi Guru” pada wisuda tahun 2024 SMA Labschool Jakarta mewisuda 240 siswa dan siswinya angkatan Isvaraya Revadhana di Hotel Bidakara, Jakarta pada 13 Mei 2024. Acara dibuka  oleh persembahan Tari Suntiang Badantiang oleh siswa/i SMA Labschool Jakarta dengan sangat memukau, alasan dipilihnya tema “Alam Takambang Jadi Guru” pada Wisuda kali ini tidak lain merupakan falsafah pendidikan masyarakat Minangkabau sebagai dasar pembentukan karakter melalui kearifan lokal yang bersumber dari alam sebagai tempat belajar.

 

Pengukuhan Calon Wisudawan/Wati dilakukan Kepala SMA Labschool Jakarta Dr. Suparno, S.Pd.,M.M. sekaligus memberikan sambutan, “Saya sangat terinspirasi oleh angkatan Isvaraya Revadhana, karena banyaknya prestasi saya jadi termotivasi walaupun pembelajaran angkatan ini diawali pada masih terdampaknya Covid-19″, suatu kehormatan membanggakan atas kerja keras dari siswa dan siswi Angkatan Isvaraya Revadhana dalam menyelesaikan studinya di tengah banyaknya kegiatan-kegiatan penunjang di SMA Labschool Jakarta.”

 

 

DSC06219

Foto : Dr. Suparno, M.Pd., M.M memberikan sambutan. 

Pada kesempatan kali ini hadir juga Rektor Universitas Negeri Jakarta yang dalam hal ini diwakili oleh Wakil Rektor II Bidang Umum dan Keuangan Prof. Dr. Ari Saptono, S.E.,M.Pd, Bendahara Yayasan Pembina UNJ Dr. Fakhrudin Arbah, M.Pd, Kepala PSL Labschool UNJ Prof. Dr. Totok Bintoro, M.Pd, Penasihat Labschool UNJ Prof.Dr. Arief Rachman, M.Pd, Pimpinan SMA terdahulu sekaligus Wakil PSL bidang Pendidikan Dr. M. Fakhruddin, M.Si, Pimpinan Sekolah di lingkungan Labschool Jakarta, Kebayoran, Cibubur, dan Cirendeu, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Purwosusilo, M.Pd, Ketua POMG SMA Labchool Jakarta Yuliantina Kurdi, S.E, Pengurus Korti Dr. Deny Aryasari, M.Kes, Perwakilan Orangtua Wisudawan/wati Nyoman Adhi S, S.E.,M.E.,M.Ak, serta dr. Cepi Teguh Pramayadi Ketua Umum Ikatan Alumni Labschool (iLABS).

DSC06297 (1)

Foto : Kepala PSL Labschool UNJ Prof. Dr. Totok Bintoro, M.Pd memberikan sambutan.

Dalam sambutan Rektor UNJ yang diwakilkan oleh Wakil Rektor II UNJ  menyampaikan selamat kepada Wisudawan/wati SMA Labchool Jakarta angkatan 2023 dan berharap anak-anak semua menjadi generasi yang memiliki keunggulan, integritas, kompetensi, dan kerja keras, juga mampu berperan serta dalam memajukan bangsa kita dalam masa-masa Indonesia menuju masa generasi Indonesia Emas 2045. Dalam konteks yang sama Kepala PSL Labschool UNJ Prof. Dr. Totok Bintoro, M.Pd juga mengucapkan selamat dan berpesan kepada Wisudawan/wati untuk siap menghadapi masa depan dengan semangat, dispilin, jujur, kerja keras, dan birrul walidain.

DSC06333

Foto : Prof. Dr. Ari Saptono, S.E., M.Pd memberikan sambutan dalam Wisuda Angkatan Isvaraya Revadhana.

SMA Labschool Jakarta juga memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Wisudawan/wati yang memiliki prestasi dalam bidang Akademik maupun Kesiswaan yang mana dalam hal ini disampaikan langsung oleh masing-masing Wakil Kepala bidang Akademik Rinawati, M.Si dan Wakil Kepala bidang Kesiswaan Marsono, S.Pd.,M.Kesos. Lebih dari 20 Wisudawan/wati menerima penghargaan Akademik mulai dari rata-rata nilai ijazah tertinggi, Siswa peserta Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK), dan Siswa terbaik dalam kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Sedangkan dalam bidang Kesiswaan diberikan kepada Ketua OSIS, MPK, Rohis, Pramuka, dan Ketua Ekstrakurikuler sampai Ketua kegiatan di tiap-tiap program yang diadakan Sekolah.

 

3 Tahun bersekolah, bersosialisasi, dan mencapai prestasi Wisudawan/wati secara simbolis diserahkan kembali dari Kepala SMA Labschool Jakarta kepada Perwakilan Orangtua yaitu Ketua Korti dr. Deny Aryasari, M.Kes., setelah itu para Wisudawan/wati juga diserahkan kepada Ketua Alumni Labschool (iLABS) untuk diterima dan dibimbing agar menjadi alumni Labschool yang dapat menjunjung tinggi nama baik Labschool serta memberikan manfaat kapanpun dan dimanapun.

 

Sebagai laporan dan capaian terkini tercatat sebanyak 163 Siswa/i SMA Labschool Jakarta angkatan Isvaraya Revadhana telah diterima di Perguruan Tinggi diantaranya 91 Siswa/i diterima di Perguruan Tinggi Negeri, 36 Siswa/i diterima di Perguruan Tinggi Swasta, dan 36 Siswa/i diterima di Perguruan Tinggi Luar Negeri. 

Picture of Admin

Admin

Leave a Replay

Komplek UNJ, Jalan Pemuda, RT. 7 / RW. 14, Rawamangun, RT.7/RW.14, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220

Get In Touch

(021) 4786 0038 (Hunting)

© LABSCHOOL UNJ

LOGIN APLIKASI

DAFTAR ULANG

SMP

SMA

KB-TK

SD

DAFTAR ULANG PPSBB

DAFTAR ULANG PSB

PENGUMUMAN KELULUSAN

PILIH UJIAN