Berpakaian Daerah, Labschool UNJ Peringati Hari Pendidikan Nasional 2025

Humas BPS Labschool UNJ –  Jumat, 2 Mei 2025 Labschool Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menggelar upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional 2025 di Lapangan SMA Labschool Jakarta dengan memakai pakaian daerah. Hardiknas tahun ini mengusung tema “Partisipasi Semesta Wujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua”.

Selain di Labschool Jakarta, di lokasi Labschool Kebayoran, Cibubur, dan Cirendeu juga melaksanakan upacara memperingati Hardiknas 2025 dengan mengenakan pakaian daerah sesuai surat edaran Kepala BPS Labschool UNJ.Pimpinan sekolah dari Labschool Jakarta, Kebayoran, Cibubur, Cirendeu, serta dua sekolah baru Labschool yaitu Labschool Ciracas dan Bintaro turut berpartisipasi dalam pertemuan ini.

Di Labschool Jakarta upacara dipimpin oleh Kepala BPS Labschool UNJ, Prof. Dr. Totok Bintoro, M.Pd dengan didampingi oleh Wakil BPS, Pimpinan Sekolah, guru, karyawan, serta siswa/i SMA dan adik-adik KB-TK Labschool Jakarta. Dalam teks pidato Mendikdasmen yang dibacakan oleh Kepala BPS Labschool UNJ menegaskan bahwa HARDIKNAS merupakan momentum untuk kita meneguhkan dan meningkatkan dedikasi, komitmen, dan semangat untuk memenuhi amanat konstitusi yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dengan memberikan layanan pendidikan yang terbaik, bermutu, dan berkemajuan bagi seluruh anak bangsa.

Prof. Totok juga menambahkan bahwa dengan berpakaian daerah kita telah turut menjaga dan menghargai budaya leluhur. Dengan semangat Hari Pendidikan Nasional, Prof. Totok mengajak siswa dan siswi Labschool untuk tetap belajar dengan giat, beribadah dengan baik, dan mengamalkan 7 kebiasaan baik siswa/siswi Labschool. Setelah upacara selesai, Pimpinan BPS, Pimpinan Sekolah, guru, serta siswa/siswi SMA Labschool Jakarta bersama-sama memainkan angklung dengan lagu-lagu daerah Indonesia.

Picture of Admin Humas

Admin Humas

Leave a Replay

Komplek UNJ, Jalan Pemuda, RT. 7 / RW. 14, Rawamangun, RT.7/RW.14, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220

Get In Touch

info@labschool-unj.sch.id

(021) 4786 0038 (Hunting)

© LABSCHOOL UNJ

LOGIN APLIKASI

DAFTAR ULANG

SMP

SMA

KB-TK

SD

DAFTAR ULANG PPSBB

DAFTAR ULANG PSB

PENGUMUMAN KELULUSAN

PILIH UJIAN